Pertama Gabung di Persib, Overtoom: Serasa Ingin Pingsan
FAJAR SPORT, BANDUNG - Pemain anyar Persib bandung, Willie Overtoom telah bergabung dengan Persib bandung peka lalu.
Eks pemain internasional Kamerun itu berhasil didatangkan oleh Persib Bandung dari Liga Belanda, tapi Overtoom tidak ikut dalam rombongan tim ke Samarinda untuk menjalani pertandingan semifinal Piala Presiden 2017 melawan Pusamania Borneo FC (PBFC).
Overtoon dan pemain lainnya tetap berada di Bandung dan mengikuti laga uji coba menghadapi tim amatiran yang juga sedang berlatih di Lodaya. Overtoom sendiri mengakui sedikit kerepotan soal adaptasi kondisi fisik di bandung.
“Kondisi fisik saya cukup baik tetapi saya perlu beradaptasi dengan cuaca disini, Di 5 menit pertama saya sedikit pusing, serasa ingin pingsan, tapi saat saya bertanding, kondisi saya akan lebih baik,” kata Overtoon yang dikutip dari laman resmi klub.
Adaptasi adalah hal utama bagi seorang pemain yang baru bergabung dengan klub baru, apalagi yang dialami oleh eks pemain AZ Alkmaar ini. Dimana iklim di negara Belanda dengan Bandung sangat berbeda jauh, ditambah dengan atmosfer sepakbola nasional.
Menurutnya banyak perbedaan antara Indonesia dengan Belanda yang merupakan tempat dia berkarir. Namun justru tantangan itu yang membuatnya tertarik join ke Persib.
“Berbeda karena di Belanda levelnya lebih tinggi, karena Semua tim ingin bermain di Liga Champions Eropa sehingga level taktik pun lebih tinggi tapi saya ingin belajar hal baru dari orang-orang dan budaya baru. Itu yang buat saya datang kesini,” ujarnya.
Pemain yang karirnya berkibar bersama Heracles Almelo dan AZ Alkmaar tersebut pun setidaknya sudah merasakan aura fanatisme ketika Persib berlaga di Solo di 8 besar lalu. Menurutnya dalam pertandingan kemarin, permainan tim Persib sangat bagus dan militansi Bobotoh pun memuatnya terkesima.
“Ya saya berada di solo kemarin saya lihat pertandingan cukup bagus dan teman-teman disini juga baik-baik. Saya sudah 30 tahun dan saya tahu kecepatan para pemain kami dan bagaimana permainan kami di kompetisi ini berjalan, sejauh ini saya menyukainya,” ungkapnya. (Aiy/Fajar)