Kostrad Open II Karate Championship, Kodam Diponegoro Boyong 3 Emas, 1 Perak dan 2 Perunggu

  • Bagikan

SEMARANG, RAKYATJATENG – Kodam IV/Diponegoro memberikan apresiasi atas raihan prestasi prajuritnya yang berlaga di Kejuaraan Divif 2/Kostrad Open II Karate Championship Tahun 2019 di GOR Vira Yudha Madivif 2 Kostrad, Malang.

Kejuaraan yang berlangsung 6-7 April 2019 tersebut diikuti oleh 83 kontingen dan termasuk kontingen Kodam IV/Diponegoro yang mengirimkan 11 atlet terbaiknya.

Karateka Kodam IV/Diponegoro berhasil mengalahkan beberapa kontingen di berbagai kelas pertandingan dan mengukir prestasi dengan meraih 3 medali emas, 1 medali perak dan 2 medali perunggu.

Medali emas masing-masing diraih Pratu Etwin G Masbait di Kata Perorangan Putra, Pratu Danang Roni Wijaya, Pratu Apriyanto, Pratu Etwin G Masbait pada Kata Beregu Putra dan Pratu Candra Eka Pakzi pada Komite Perorangan 60 Kg.

Sedangkan untuk medali perak diraih Pratu Apriyanto yang bertanding di Kata Perorangan Putra serta medali perunggu masing-masing diperoleh Prada Gifa Yudha Firmansyah di Komite Perorangan 60 Kg dan Pratu Victor Arnold Marawemay pada Komite Perorangan 75 Kg.

Kapendam IV/Diponegoro Kolonel Arh Zaenudin S.H M.Hum melalui sambungan telepon menuturkan, prestasi yang diraih Karateka Kodam IV/Diponegoro patut diapresiasi.

“Selain sebagai ajang untuk menguji kemampuan dan ketrampilan prajurit salam bela diri, saya meyakini bahwa dengan berbekal perolehan medali saat ini mampu memantik naluri dan semangat berlatih para atlet agar dapat meningkatkan kemampuannya, sehingga di event-event berikutnya mampu meraih prestasi yang terbaik,” katanya, Senin (8/4).

Tidak hanya itu, hal tersebut juga dapat menarik minat dan menumbuhkan bakat prajurit yang lainnya. “Minat dan menumbuhkan bakat prajurit untuk dapat berprestasi sesuai dengan profesinya masing-masing,” pungkasnya.

(SEN)

  • Bagikan